Jumat, 18 Mei 2012

SURVIVAL OF THE FITTEST

Memaknai  kisah dibalik  kesuksesan seseorang.


Banyak cerita keberhasilan yang sudah pernah diberitakan dan diperlihatkan dimedia cetak maupun audio visual. Namun  banyak juga  orang-orang yang belum tergerak hatinya untuk meniru dan   atau menjadi followernya  dalam memperjuangkan nasib atau peruntungan.  Biasanya mereka  dalam melihat keberhasilan seseorang hanya melihat  pada ending ceritanya saja atau berhenti pada kata-kata seperti : wah hebat dia..... dan melupakan  atau menafikan   pada proses perjalannya, bagaimana sampai  seseorang  bisa meraih itu semua.

 

Pada kenyataannya banyak kisah keberhasilan seseorang yang pada perjalannannya diselimuti oleh kisah yang mengharu biru, jauh dari kondisi ideal dan tidak nyaman  untuk dilihat maupun didengar, seperti alur kisah dibawah ini:

1.    Ada orang yang tadinya susaaaaaah buanget, hidupnya  yang terlunta-lunta namun di kemudian hari bisa berjaya, begitu kata orang Malaysia.

2.    Ada  orang yang punya kebutuhan khusus ( tuna indera) - yang banyak orang mengatakan bahwa mereka  sulit untuk bisa  berhasil - ternyata dikemudian  hari dia berhasil mematahkan pendapat banyak orang dan malah  bisa memberikan pekerjaan pada orang yang lebih sempurna.

3.    Ada orang yang pernah jatuh bangun bertubi-tubi dalam  perjalanan dalam memperjuangkan cita-citanya dan akhirnya karena  kegigihannya  dia bisa sukses menaklukkan dahsyatnya  rintangan yang menderanya.

Padahal  tidak saja contoh langkah sukses seseorang  yang bisa diteladani namun  kisah kegagalannyapun bisa diambil sebagai pelajaran, agar seseorang dalam meniti suksesnya tidak usah mengalami  kegagalan serupa dan akhirnya bisa  memetik keberhasilan dengan lancar tanpa hambatan yang berarti.

 

Survival of the Fittest.

Kesuksesan Bob Sadino sepertinya tidak berlebihan untuk dijadikan bench marking seseorang dalam meraih impian atau cita-cita. Bob adalah tokoh yang unik dan berhasil di bidang bisnis. Akan tetapi banyak orang  hanya mengagumi  sukses usahanya yang beromset milyaran rupiah pertahun dan tidak banyak orang yang mengetahui awal mula usaha Bob. Dalam bukunya Petualangan Bisnis Bob Sadino, dia mengatakan bahwa dalam mengawali kariernya dia pernah menjadi sopir taxi serta kuli bangunan. Tidak berhenti sampai disitu, dalam perburuan suksesnya, setelah meninggalkan profesinya sebagai kuli bangunan, Bob mengalami begitu banyak kisah yang pantas untuk dicatat seperti jatuh bangun usahanya  yang berulangkali . Namun begitu Bob Sadino selalu bangkit dan siap untuk memulai lagi. Dengan kata lain, Bob selalu dalam kondisi yang FIT (jiwa maupun  raga), dia selalu siap  bekerja keras, tidak pernah memilih-milih jenis pekerjaan serta tidak pernah patah arang. Sampai akhirnya  langkah yang dia lakukan tersebut  bisa membawanya dalam  keberhasilan seperti yang sekarang ini. 

Perjuangan Bob Sadino tersebut, menurut hemat penulis semakin membenarkan akan kebenaran dari theory    Darwin tersebut yaitu  "survival  of the fittest".    Dari  kalimat theory Darwin tersebut penulis mencoba mengartikan bahwa, hanya pada seseorang  yang selalu FIT disetiap waktu  yang akan selalu bisa memenangkan pertarungan  atau yang bakal muncul sebagai sang pemenang dalam memperjuangkan  cita-cita apapun yang diimpikan. 

 

Bagaimana cara mendapatkanya.

Untuk dapat  mendapatkan kondisi selalu fit tentunya tidak semudah seperti kita membalikkan telapak tangan. Dalam hal ini, kondisi fit yang dimaksudkan tidak bisa hanya dimaknai  hanya terpusat pada kesehatan jasmani semata, namun juga harus disertai dengan jiwa yang sehat pula. Tanpa jiwa yang sehat, manusia akan rapuh dalam mengahadapi  rintangan sekecil biji sawi_pun. Oleh karenanya tidak berlebihan jika  setiap orang seyogyanya bisa memaknai kata mutiara yang populer ini, yaitu  "orandum est mens sana in corpore sano", yang berarti berdoalah engkau, agar pada  jiwa yang sehat terdapat badan yang sehat. Hanya dengan kekuatan doa disetiap tarikan nafas, niscaya  kekuatan supranaturalNYA akan membimbing jiwa seseorang menjadi sehat.

Selain kondisi yang harus selalu fit, keharusan lain yang penting dipunyai oleh seseorang yang akan melakukan perburuan sukses adalah memaknai apa yang dikatakan oleh para pendekar dunia seperti, William  Shakesphere , Einstein dan Bill Gates, seperti tersebut dibawah.

 

1.    William Shakesphere.

Tiga kunci sukses, (1)Harus tahu lebih banyak dari orang lain,(2) berusaha lebih keras dari orang lain dan (3) berharap lebih sedikit dari orang lain.

2.    Einstein

Dalam berkarya harus selalu berinovasi , karena jika seseorang merasa bahwa mereka tidak pernah  melakukan kesalahan selama hidupnya, maka sebenarnya mereka tidak pernah  mencoba  hal-hal baru dalam hidupnya.

3.    Bill Gates,

Selalu bekerja keras dalam berkarya, karena jika anda terlahir dalam kemiskinan itu bukanlah kesalahan anda, namun jika anda mati dalam kemiskinan itu adalah kesalahan anda.

 

Dengan semangat makna yang terkandung dalam  theory Darwin "Survival of the fittest" yang dilengkapi dengan langkah-langkah yang teruji sesuai kata bijak  dari para pendekar taraf dunia tersebut diatas, maka di dunia ini tidak ada sesuatu yang tidak mungkin untuk bisa diraih.

 

 

Bravo & Sukses,

Medan Satria, Kota Bekasi, May 2012



1 komentar:

  1. paling seru dengar orang sukses mulai dari bawah

    BalasHapus